(Abdullah Gymnastiar – AA GYM)
Semoga Allah Swt. yang menguasai tubuh kita memberikan karunia kesehatan lahir dan batin yang dapat disukuri. Dalam tulisan berikut ini akan kita bahas kesabaran ketika kita sedang ditimpa sakit.
“Dan sungguh akan kami berikan cobaan kepadamu dengan sedikit ketakutan, kelaparan, kekurangan harta, jiwa dan buah-buahan. Dan berikanlah berita gembira kepada orang-orang yang sabar, (yaitu) orang-orang yang apabila ditimpa musibah mereka mengucapkan, ‘Innalillahi wa inna ilaihi raaji’uun’” (QS Al-Baqarah [2]: 155-156).
Ayat di atas hendaknya menjadi tuntunan bagi kita ketika sedang ditimpa musibah, khususnya sakit.
1. BERPRASANGKA BAIK KEPADA ALLAH
Dengan sabar dan berprasangka baik kepada Allah kita akan menyadari bahwa tubuh ini sebenarnya milik Allah bukan milik kita. Sedikitpun kita tak punya kuasa pada tubuh ini. Maka yakinilah selalu bahwa setiap sakit yang kita derita pada hakikatnya sudah diukur oleh Allah. Bahkan sampai yang “luar biasa”